+ -

Pages

Wednesday, March 14, 2012

Cara Mengatasi Baterai Laptop “Consider Replacing Your Battery” (Ada Tanda Silang Merah)

Bagi Anda pengguna laptop dengan sistem operasi Windows 7, cepat atau lambat Anda pasti akan mendapatkan notifikasi “consider replacing your battery” disertai dengan munculnya tanda silang merah di ikon baterai yang ada di system tray. Notifikasi yang muncul ketika Windows 7 “menganggap” baterai laptop Anda sudah saatnya diganti.
Cara Menangani Consider Replacing Your Battery Pada Windows 7 Image
Apabila Anda mengalami masalah “consider replacing your battery” seperti di atas, Anda tidak perlu panik ataupun buru-buru merogoh kocek dalam-dalam untuk membeli baterai laptop baru. Ada suatu cara sederhana untuk menghilangkan notifikasi yang mengganggu tersebut. Berikut langkah-langkahnya:
  • Charge baterai anda sampai full (99% – 100%), setelah itu matikan laptop Anda. Sampai tahap ini jangan dulu cabut charger-nya.
  • Hidupkan laptop Anda lalu tekan F8 berulang-ulang sampai muncul menu Advanced Boot Options. Pilih Safe Mode.
Cara Menangani Consider Replacing Your Battery Pada Windows 7 Image
  • Setelah sudah masuk ke dalam Windows Safe Mode, barulah cabut charger baterai laptop Anda.
Cara Menangani Consider Replacing Your Battery Pada Windows 7 Image
  • Biarkan saja laptop menyala sampai mati sendiri karena baterainya benar-benar habis. Sangat disarankan untuk tidak mengoperasikan laptop Anda selama proses ini. Biarkan saja sampai laptop mati sendiri.
  • Setelah mati, pasang kembali charger laptop Anda, lalu nyalakan kembali laptop Anda dengan normal. Hasilnya…semua kembali normal! Notifikasi “consider replacing your battery” dan tanda silang merah di icon baterai tidak muncul lagi.
Cara Menangani Consider Replacing Your Battery Pada Windows 7 Image
Teknik di atas pada dasarnya adalah suatu cara untuk mengkalibrasi kapasitas baterai laptop Anda. Dengan menjalankan laptop mulai dari kondisi awal baterai penuh (kapasitas 100%) sampai benar-benar habis (kapasitas 0%), maka Windows 7 jadi “tahu” kapasitas sebenarnya (real capacity) dari baterai laptop, dan secara otomatis men-setting ulang parameter-parameter yang berkaitan dengan baterai laptop tersebut.

-==™  SELAMAT MENCOBA ™==-
5 not found: Cara Mengatasi Baterai Laptop “Consider Replacing Your Battery” (Ada Tanda Silang Merah) Bagi Anda pengguna laptop dengan sistem operasi Windows 7 , cepat atau lambat Anda pasti akan mendapatkan notifikasi “ consider replacing y...

32 comments:

  1. wow nicee.. thanks gan :D
    langsung cobaa.
    maen ke blog ane juga yahh gan
    www.vanfajar.blogspot.com
    saya follower ke 84. folback yahh :D

    ReplyDelete
  2. thank y u/ infonya.. moga ane punya laptop gak neko2 lagi..

    ReplyDelete
  3. mau nanya ni
    aku dah nerapin cara yg dah dijelasin diatas
    tp tetap aja kayak gitu n sekarang permasalahannya malah bertambah
    batrenya full 100% tp tiba2 aja mati, padahal kalo balek diidupin batrenya masih sama aja full 100%
    trus gmn tu?
    da saran gak?

    ReplyDelete
  4. @Anonymous : udah ikuti langkah"nya dengan benar belum..

    ReplyDelete
  5. @friendship : mungkin aja baterai sobat masanya udah abis / udah waktunya di ganti..

    saran saya
    coba cash baterai sampai full
    trusa jangan pakai sampai beberapa hari, atau kalau makai lapto di rumah gak usah pakai baterai (baterai di lepas).

    ReplyDelete
  6. saya udch cba gan,,,,
    tp kq msih ttp gt,,,,

    ReplyDelete
  7. @blueice : berarti masa baterainya emang udah abis sob..
    udah lamakan baterainya...??

    ReplyDelete
  8. emang baterai laptop masa berlakunya berapa lama? baterai gue dah gak bisa nyimpen je...

    ReplyDelete
  9. Mksi gan tipsnya, ku coba dulu kebetulan ane punya lg ngadat batreynya

    ReplyDelete
  10. gk berhahasil walau udah dcoba brkali2.. sbelumnya berhasil skitar 5 bln lalu.. terus kumat lagi, aku coba dg cara yg sama, e gk brhasil.. ada saran gk, sob??

    ReplyDelete
  11. @Anonymous : berarti itu masa baterainya sudah habis mas...
    sudah waktunya di ganti..
    saran saya kalau males ganti baterai mending baterainya di lepas aja mas, trus chasnya di pasang kalau mau makai laptopnya.

    ReplyDelete
  12. mantab gan infonya, batterai notebook tetangga ane sdh g ada tnd x pd batterai. stelah ane ngikutin saran agan.

    indahnya berbagi gan :)

    ReplyDelete
  13. ttp nggak jadi gan..??
    gimana nih..???

    ReplyDelete
  14. @deny haryadi : berarti masa baterainya sudah habis gan..

    ReplyDelete
  15. @deny haryadi : berarti masa baterainya sudah habis gan..

    ReplyDelete
  16. saya sudah coba dan berhasil,tp setelah 4 hari icon battery disilang kembali muncul,kenapa yah?kembali saya terapkan cara yang sama,lagi-lagi berhasil,tp tetap gak ada parubahan,akhirnya saya paksain pake,kapasitas battery masih kuat sekitar 48 menitan,,mohon sarannya.trims

    ReplyDelete
  17. ga bisa bossss... ganti batre kalo mau atau hidden tuh icon nya, atau ganti windows xp.. gitu aja repootttt www.tigabelas09.blogspot.com

    ReplyDelete
  18. tekan f8 itu brapa kali??
    kok gak muncul2 ya??

    ReplyDelete
  19. thanks gan
    caranya udah ane coba dan ternyata berhasil :D
    jgn lupa mampir ke blog ane yaa gan www.tekajekaje.blogspot.com

    ReplyDelete
  20. kok tipsnya g berhasil di laptop saya ??

    ReplyDelete
  21. sudh saya coba, tp untuk menekan tombol f8 sudh hmpir 25 mnit tdk ad jg muncul2 advenced boot aptions nya, it masalahnya apa itu? kok ndk bs juga muncul do....

    ReplyDelete
  22. mangstab gann,,, ini yang dicari cari,,,
    thanks banget,,,

    ReplyDelete

Silahkan Komentar
Karena komentar Anda sangan berguna untuk perkembangan blog ini. Trimakasih...

< >
Maaf.. sebagian file di blog ini ada yang terhapus, saya akan segera perbaiki